Begini Cara Berhenti Donasi UNICEF yang Valid

Salah satu organisasi PBB yang masih aktif setelah perang dunia II adalah UNICEF. Lebih dari 6 (enam) dekade UNICEF hadir untuk anak-anak dan perempuan di berbagai negara berkembang. Lewat negara pendonor, pihak swasta, lembaga dan perorangan, dana donasi didapatkan untuk misi kemanuasiaan diberbagai negara.

Panduan donasi Unicef digencarkan untuk mendapatkan dana guna membiayai misi kemanusiaan. Tak hanya itu, cara berhenti donasi Unicef pun banyak dicari bagi para donatur yang ingin berhenti donasi rutin.

Indonesia termasuk salah satu negara yang bekerjasama dengan Unicef. Mulai awal bantuan makanan untuk anak-anak di Lombok pada tahun 1948 hingga saat ini punya program lebih luas untuk memastikan tidak ada anak yang tertinggal.

Peran Aktif UNICEF Indonesia

UNICEF Indonesia terus berkomitmen untuk memberikan keadilan pada anak-anak dimana saja, terutama bagi yang paling dirugikan.

Hak-hak harus terpenuhi terutama dalam hal perlindungan, perkembangan dan kelangsungan hidup anak. Sebagai masa depan, UNICEF Indonesia menjamin anak-anak mempunyai kesempatan yang sama untuk melakukan sesuatu.

Dengan menerobos berbagai sektor, UNICEF selalu responsif dalam memenuhi kebutuhan khusus anak, mengatasi kerentangan dan memperkuat anak untuk mengarungi bahtera kehidupan.

Dalam laporan tahun 2018, UNICEF Indonesia telah membantu anak-anak dan perempuan korban gempa dan Tsunami di Lombok dan Sulewesi. Dengan mengirimkan bantuan ke wilayah bencana, tentu menjadi komitmen utama UNICEF dalam memperhatikan nasib anak.

Selain masalah bencana, UNICEF juga turut andil dalam kampanye Imuninasi Campak dan Rubella bersama mitra pemerintah dan masyarakat. Program lain seperti Back to School initiative dijalankan ketika banyak anak yang menginginkan kehidupan lebih layak dengan kembali ke bangku sekolah. Dan masih banyak program-program lain yang dilakukan UNICEF.

Pada akhirnya UNICEF Indonesia berterima kasih untuk para donatur Individu . Dengan bantuan berdonasi di UNICEF membuka peluang bagi anak-anak untuk mendapatkan masa depan yang lebih cerah.

Artikel lain: Hosting terbaik Indonesia

Cara Berhenti Donasi UNICEF

berhenti donasi unicef

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, jika pendanaan UNICEF bersifat Donasi. Yang artinya dana berasal dari sumbangan berbagai pihak, termasuk sumbangan individu.

Untuk sumbangan Individu terbagi atas 2 model yaitu donasi sekali dan donasi rutin. Donasi rutin ini menggunakan tagihan kartu kredit (autodebet) selama 12 bulan atau lebih.

Bagi yang ambil donasi rutin kadang suka ada yang tanya, Eh gimana cara berhenti donasi UNICEF? Keungan lagi seret nih. Atau kebutuhan semakin membengkak.

Rezeki dan kebutuhan tiap orang tidak menentu yang ini menjadi dasar donatur Individu bisa saja ingin berhenti donasi UNICEF.

Baca ini Halodoc Konsultasi Dokter

Nah untuk cara berhenti donasi UNICEF ada 2 yang bisa diikuti sebagai berikut:

  • Sebagai seorang Donatur rutin jika ingin berhenti donasi UNICEF bisa menghubungi langsung Layanan donatur di nomor telepon (021)-8066-2100 di Jam Operasional*.
  • Mengirim Email ke ids.donorlove@unicef.org dengan Subjek “Berhenti Donasi UNICEF“. Usahakan juga kirim pada jam operasional*.

*Senin – Jumat pukul 09.00 – 17.00

Yuk Donasi Online UNICEF

ayo Donasi di UNICEF secara online
ayo Donasi di UNICEF secara online

Ada banyak mitra donasi online UNICEF yang tersebar dibelbagai website. Salah satunya yang terpercaya dengan donasi di supportunicefindonesia.org.

Dengan membuka situs https://www.supportunicefindonesia.org anda bisa langsung melihat pilihan donasi. pada umumnya memang Donasi UNICEF terbagi menjadi 2 cara. Yaitu donasi rutin dan donasi sekali.

Untuk Donasi rutin, kami sarankan anda terlebih dahulu mempunyai kartu kredit. Karena pembayaran donasi rutin ini langsung potong dari kartu kredit. Tetapi jika anda ingin donasi sekali bisa saja membayar menggunakan transfer bank atau lewat minimarket yang telah support pembayaran ini. Untuk Detailnya bisa ikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Kunjungi website https://www.supportunicefindonesia.org
  2. Pilih donasi : donasi rutin atau donasi sekali
  3. Masukan data diri sesuai identitas.
  4. Pilih cara donasi.

*Lihat gambar untuk lebih jelas cara donasi UNICEF

Panduan donasi UNicef Online

Hubungi UNICEF Indonesia

Alamat: World Trade Center 6, Lantai 10 Jalan Jenderal Sudirman Kav. 31 Jakarta 12920, Indonesia

Layanan donatur di Nomor Telepon (021) 8066 2100

Menyalurkan donasi Hubungi No telepon (021) 5317 0999 atau (021) 2550 8200

E-mail: ids.donorlove@unicef.org

Jam Operasional: Senin – Jumat pukul 09.00 – 17.00

Nah itulah sebagain cerita dari Unicef Indonesia. Tidak hanya cara berhenti donasi saja yang kami fokuskan disini, namun lebih luas untuk memberitahukan bagaimana sepak terjang Unicef di Indonesia sendiri.

Bagi anda yang ingin berbuat baik, donasi ke Unicef adalah salah satu cara terbaik yang bisa dilakukan.

Artikel dalam judul Cara berhenti donasi UNICEF

Share Artikel Ini!!!

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *